PELATIHAN ANALISIS KUANTITATIF TINGKATKAN KOMPETENSI PESERTA DALAM PENGOLAHAN DATA PENELITIAN

Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Akper Pemkab Ngawi bekerjasama dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya  telah sukses menyelenggarakan Pelatihan Analisis Kuantitatif pada 20 Agustus 2025 yang bertempat di Aula Akper Pemkab Ngawi. Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari dosen Akper Ngawi dan dosen dari intitusi wilayah ngawi yaitu universitas Soerjo Ngawi, Institut Agama Islam Ngawi, STIKIP Modern Ngawi, STIT Islamiyah KP Paron Ngawi.

Narasumber pada pelatihan ini Adalah tim dari ITS yang diketuai oleh Prof. Dr. Bambang Widjanarko Otok, M.Si  selaku Ketua Laboratorium Statistika dan Sains Data Lingkungan & Kesehatan, Departemen Statistika, FSAD – ITS. Pengisi materi antara lain: Dr Achmad Choiuddin, S.Si., M. Sc; Santi Wulan Purnami, S.Si., M.Si, Ph.D; Shofi Andari, S.Stat., M.Si., Ph.D; Jerry D.T Purnomo, S.Si., M.Si., Ph.D.

Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kemampuan peserta dalam mengolah, menganalisis, dan menginterpretasikan data menggunakan metode kuantitatif. Materi yang diberikan meliputi desain penelitian, tehnik sampel dan sampling, statistik parametrik dan statistik nonparametric. serta praktik penggunaan perangkat lunak statistik seperti SPSS dan Excel.

Peserta mendapatkan pengalaman langsung melalui praktik pengolahan data dan studi kasus. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa mayoritas peserta mengalami peningkatan pemahaman dan keterampilan, ditandai dengan perbedaan signifikan antara nilai pre-test dan post-test.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Akper pemkab Ngawi berharap peserta mampu menerapkan keterampilan dalam analisis kuantitatif, produktivitas penelitian meningkat dan Penelitian yang dilakukan peserta ke depan diharapkan lebih terarah, valid, dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.